Monday, September 28, 2015

Promosi Hypermart menyesatkan dan beda harga

Kemaren baru saja dari Hypermart yang berada di Mall WTC Serpong untuk membeli beberapa keperluan. Seperti biasanya saya mengambil kereta dorong atau troly yang berada di samping pintu masuk Hypermart. Aduh… troly pertama tidak bisa ditarik. Pindah ke deret sampingnya dan ambil lagi troly tapi susah ditarik lagi. Akhirnya pada deret ketiga troly baru bisa benar-benar jalan normal.

Saya masuk kedalam sambil membawa katalog belanja. Pada buku katalog atau brosur terpampang ada promosi “baby and kids fair”. Dijelaskan dalam tulisannya bahwa setiap pembelian Rp.300.000,- produk sponsor mendapat voucher belanja Rp.25.000,-.  Hal ini berlaku untuk tanggal 24 September 2015 dan 6 Oktober 2015. Wah… lumayan juga nih.

Barang-barang belanjaan satu demi satu masuk ke dalam troly termasuk juga susu dan pampers yang merupakana produk promosi baby and kids fair. Sayapun bertanya kepada seorang pegawai disana mengenai syarat dan ketentuan promosi ini. Dia menjawab bahwa minimal belanja Rp.300.000,- dari perusahaan sponsor yang bekerja sama dengan hypermart. Daftar perusahaan atau merek bisa dilihat di katalog. Ok, saya pikir hal itu normal adanya.

Barang-barang belanjaan yang dicari sudah lengkap maka saya pun menuju kasir dan melakukan pembayaran. Selesai membayar, saya tidak mendapat voucher. Saya bertanya kok tidak dapat voucher padahal nilai belanja saya sudah lebih dari Rp.300.000,- dan barang belanjaan saya mereknya tercantum dalam katalog. Kasirnya agak bingung juga untuk menjawabnya dan saya disuruh menanyakan ke customer service.

Saya menuju ke customer service dan menanyakan hal tersebut dan dilayani oleh seorang wanita. Dia mengatakan bahwa promosi itu hanya berlaku untuk yang ada gambarnya saja. Misalnya saja pada gambar pampers merek Goon ukuran kecil sedangkan saya membeli pampers Goon ukuran besar maka saya tidak mendapat voucher. Saya menunjukkan buku katalognya dan disitu tertulis “produk sponsor” yang berarti semua produk sponsor atau merek tersebut. Seharusnya baik ukuran kecil atau ukuran besar tidak ada masalah karena masih dari sponsor yang sama. Namun dia tetap keukeh peraturannya seperti itu. Ya terpaksa deh mengalah. Saya menyarankan kepadanya agar disampaikan kepada atasannya kalau membuat promo itu yang jelas dan tidak menyesatkan
 
Saya juga melakukan komplain karena ada perbedaan harga antara label di rak dan harga di struk atau kwitansi. Harga pampers merek Goon label di rak tertulis Rp.123.000,- sedangkan harga di struk terlihat Rp.143.000,-. Lumayan kan ada selisih Rp.20.000,-.  Parahnya lagi ada tulisan dengan karton besar di tengah-tengah jalan utama tempat barang-barang promo berada, harga pampers merek Goon adalah Rp.123.000,-.
 
 
Kali ini customer service tidak bisa mengelak. Setelah dilakukan pengecekan ternyata terbukti bahwa harga di rak berbeda dengan harga di struk belanja. Alasannya adalah harga di rak adalah harga lama dan belum diganti. Sayapun mendapat pengembalian uang Rp.20.000,-. Strukpun digunting olehnya.

Sebaiknya Hypermart membuat promosi yang jelas dan benar serta lengkap keterangannya sehingga tidak menyesatkan bagi konsumen setianya.

No comments:

Post a Comment